Jelang Keberangkatan, Calon Haji Banjarbaru Dapat Pembinaan Kesehatan

Kategori : Informasi, Haji, Ditulis pada : 15 April 2025, 10:53:56

ARTIKEL 8 (1).jpeg

Direktur PT. Noor Thoibah Tour & Travel, Muhammad Kholik sedang memaparkan materi. (Foto: Muhammad Sholihin/Noor Thoibah)

Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Banjarbaru memberikan pembinaan kesehatan kepada 194 calon haji yang akan berangkat ke Tanah Suci pada tahun 2025. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan para jamaah memahami pentingnya menjaga kesehatan selama menjalani ibadah haji, sekaligus mendukung kelancaran pelaksanaan ibadah secara fisik dan mental.

Mengutip dari ANTARA News, Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinkes Banjarbaru, Erni Syafrida Noor, menyampaikan bahwa pembinaan ini merupakan bagian dari pelayanan kesehatan haji agar para jamaah dapat menunaikan ibadah dengan aman dan lancar. "Kami berharap seluruh calon haji bisa memahami penjelasan yang diberikan narasumber, sehingga mereka memiliki pengetahuan untuk selalu menjaga kesehatan selama di Tanah Suci," ujarnya.

Dalam kegiatan tersebut, para calon haji diberikan materi dari narasumber berpengalaman, yakni Rahmat Shotyadi dari Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Selatan serta dr. Hernita yang pernah menjadi dokter haji. Mereka membahas seputar pentingnya mengenali kondisi kesehatan pribadi, tips menjaga kebugaran selama ibadah, dan langkah preventif untuk menghadapi cuaca ekstrem di Arab Saudi.

Berdasarkan hasil pemeriksaan kesehatan, dari total 194 calon haji reguler, 50 orang (25 persen) dinyatakan istithaah atau mampu secara medis tanpa pendampingan, sementara 144 orang (75 persen) lainnya tetap dapat berangkat namun memerlukan pendampingan kesehatan khusus.

Jadwal keberangkatan jamaah haji asal Banjarbaru terbagi ke dalam dua kloter, yakni kloter tujuh dengan 163 orang pada 16 Mei 2025 dan kloter 13 dengan 31 orang pada 18 Mei 2025.

ARTIKEL 8 (2).jpeg

Peserta pembinaan kesehatan. (Foto: Muhammad Sholihin/Noor Thoibah)

Dukungan terhadap edukasi dan pembekalan jamaah juga datang dari pihak travel haji dan umrah. Direktur PT. Noor Thoibah Tour & Travel, Muhammad Kholik menyampaikan mengenai tips ketika berhaji dan umrah.

Staf Marketing PT. Noor Thoibah Tour & Travel, Muhammad Sholihin juga memaparkan sosialisasi program-program dan paket layanan yang mendukung kebutuhan calon haji dan umrah.

Dengan adanya kolaborasi antara pemerintah daerah, dinas kesehatan, dan pihak swasta, diharapkan seluruh jamaah calon haji dari Banjarbaru dapat menjalani ibadah dengan lancar, sehat, dan penuh makna.

Penulis: Muhammad Samman

Cari Blog

10 Blog Terbaru

10 Blog Terpopuler

Kategori Blog

Chat Dengan Kami
built with : https://erahajj.co.id